Update Kebakaran di Simpang Empat Tanahbumbu, Dari Toko Elektronik hingga Salon

Peristiwa kebakaran gegerkan warga di Desa Sejahtera, Kecamatan Simpang Empat, Kabupaten Tanahbumbu, Kalimantan Selatan, Kamis (30/1/2025) sekitar pukul 04.30 Wita.

Si jago merah terlihat dengan cepat berkobar di lokasi yang terdiri dari beberapa toko dan rumah warga.

Gerak cepat para pemadam kebakaran dan warga akhirnya api berhasil dipadamkan beberapa waktu kemudian.

Namun tercatat ada delapan buah bangunan yang terbakar.

Yakni toko mebel, toko kain, gudang kasur, salon rias pengantin, dan rumah warga dua buah rumah, serta ada tiga buah bangunan yang terdampak.

Kepala Satpol PP dan Damkar Syaikul Ansyari mengungkapkan saat menerima kabar terjadinya kebakaran tersebut pihaknya langsung bergerak menuju lokasi.

Saat sampai di lokasi aliran listrik masih menyala, sehingga pemadaman tidak bisa di lakukan karena membahayakan petugas Damkar.

Setelah mati barulah petugas memadamkan api, kurang lebih dua jam mereka berusaha menjinakan jago merah.

“Untuk air aman, hanya saja kendalanya waktu itu ada aliran listrik yang masih mengalir serta bangunan yang semi permanen sehingga api yang memakan kayu cepat menyebar, kurang lebih dua jam pemadaman,” ungkap Syaikul Ansyari di lokasi kebakaran.

Selanjutnya kata dia, saat ini pihaknya masih melakukan pendinginan, menyirami bagian bangunan yang berpotensi timbul api. Kemudian mereka juga saat ini masih melakukan pendataan lebih lengkap.

Terpantau saat ini, area lokasi kebakaran dipasangi garis polisi, kemudian tim Inafis dari Polres Tanahbumbu juga sudah berada di lokasi.